Video pekerja tambang salat di atas kendaraan alat berat
Kamis, 19 November 2020 18:45Otosia.com - Menjalankan salat 5 waktu bagi seorang muslim merupakan sebuah kewajiban. Namun karena keterbatasan waktu dan lokasi, terkadang ada orang yang salat di tempat tak biasa.
Baru-baru ini viral sebuah video yang menunjukkan momen seseorang sedang salat di di tengah-tengah kesibukannya bekerja di daerah tambang. Pria dalam video tersebut salat di atas kendaraan alat berat.
1 dari 4 Halaman
Pekerja Tambang Salat di Atas Kendaraan Alat Berat
Sebuah momen tak biasa yang kian viral baru-baru ini beredar di media sosial. Akun TikTok bernama @fernand_19_robay membagikan sebuah video yang memperlihatkan seorang pekerja tambang yang sedang melakukan kewajiban salat lima waktu.
Menariknya, sang pekerja tambang tersebut salat di atas kendaraan alat berat yang biasa digunakannya dalam menambang. Di sela-sela kesibukan kerjanya ia tetap menjalani kewajibannya sebagai umat beragama.
2 dari 4 Halaman
Khusyuk
Meski dilakukan di atas kendaraan alat berat yang biasa digunakan untuk menambang, pria penambang tersebut terlihat amat khusyuk dalam salatnya. Seolah tak peduli dengan panasnya terik matahari, gerakan demi gerakannya dilakukan dengan khidmat.
"Mushollahnya anak tambang," tulis keterangan dalam video viral tersebut.
3 dari 4 Halaman
Biasa Salat di Atas Kendaraan Alat Berat Masing-Masing
Dalam video tersebut juga dijelaskan bahwa pekerja tambang sudah terbiasa salat di atas kendaraan alat berat. Bahkan mereka menganggap kendaraan tersebut merupakan musholla.
"(mushollah) di unit masing-masing," lebih lanjut dia menjelaskan dalam video viralnya.
4 dari 4 Halaman
@fernand_19_robaysemogga kita semua istiqomah di jalan Allah amiin ##operatormuda ##anaktambang
? original sound - fernando_19_ robay ??
Penulis: Billy Adytya
Sumber: Merdeka.com