Tricity kini berstatus terdaftar di Kementerian Perindustrian per 24 Desember lalu, bisa dipastikan motor roda 3 ini akan masuk Indonesia.
Senin, 29 Desember 2014 18:15Otosia.com - Skutik roda 3 Yamaha sudah jadi bahan perbincangan sejak sejumlah CBU mereka menggelontor masuk ke Indonesia. Skutik yang disebut-sebut sebagai Tricity itu kini berstatus "selesai" terdaftar di Kementerian Perindustrian per 24 Desember lalu.
Kehadiran sepeda motor roda tiga Yamaha, dengan dua roda di depan sebagai penunjang manuver, memang bukan yang pertama. Model serupa sebenarnya sudah masuk Indonesia, yakni Piaggio Mp3, dan satu kelas lebih premium dipasarkan Can-Am.
Sebagai perbandingan saja, Piaggio Mp3 berkapasitas silinder 278 cc, sementara Yamaha Tricity bermesin lebih kompak, yakni 125 cc.
Bukan hanya kecil dalam hal mesin, bentuknya pun lebih kompak. Ia punya dimensi 1.905 x 735 x 1.215 mm, dengan berat kosong 150 kg. Secara garis besar, spesifikasinya menunjukkan kalau skutik tiga roda ini lebih efisien dari yang sudah dipasarkan di Indonesia.
Kehadiran Tricity yang entah diresmikan kapan ini setidaknya bisa menjadi jalur pembuka jalan yang lebih lebar bagi pasar sepeda motor roda tiga model dua roda di depan.
Kerennya Suzuki Hustler Baru Bergaya 'J-Style'!
Canggih! Teknologi Volvo Cegah Kecelakaan dengan Pesepeda
Subsidi Premium Segera Dihapuskan?
Tata Safari Storme Berikan Kenyamanan Berlimpah
Mobil Listrik Imut Wuling EV Siap Dipasarkan
Peluncuran Hyundai IONIQ 5 di IIMS 2022