Anda penggemar supercar 'Godzilla' asal Jepang, Nissan GT-R? Bergembiralah, pasalnya sang automaker akhirnya memberikan bocoran sosok pewaris DNA mobil 'ganas' tersebut!
Selasa, 17 Juni 2014 12:15Otosia.com - Automaker raksasa Jepang, Nissan, akhirnya membuka 'tudung' konsep virtual jagoan terbaru khusus bagi penggemar mereka yang juga penggila game balap Gran Turismo 6. Sosok dalam video teaser yang dapat Anda lihat di bawah adalah kemunculan perdana dari Nissan Concept 2020 Vision Gran Turismo.
Tak hanya sebagai mobil pilihan dalam game saja, rupanya Vision Gran Turismo 2020 buatan tim Nissan Design Europe yang bermarkas di London tersebut tak lain adalah bocoran yang diberikan oleh Nissan bagi generasi GT-R terbaru kelak, dikutip dari carscoops (17/06).
Lihat saja sudut radikal nan ganas yang terlihat begitu tegas dari sisi fascia dan rear lights mobil keren ini. Tampak begitu menggoda dengan advanced aerodynamic body yang tentu akan sangat menggembirakan penggemar sang 'Godzilla' jika ia memang akan dilahirkan sebagai pewaris DNA sang monster asal Jepang tersebut.
Masih belum ada informasi lebih lanjut seputar performa monster menawan ini. Untuk sementara kita harus puas dengan menunggangi versi game-nya yang baru dirilis tanggal 6 Juli mendatang.
11 Tambahan di LCGC Suzuki Wagon R Dilago
Kostum 'Stealth' Menawan Range Rover Sport!
F12 TRS, Eksotika Sang 'Kuda Jingkrak' Terlangka!
Perbandingan Performa 9 Mobil Matic di Indonesia
Vespa Picnic Limited Edition Berdesain Rustic-Chic
Wuling Almaz RS Sarat Teknologi Kekinian