W175 merupakan varian terbaru yang ditelurkan Kawasaki dengan basis platform W Series. Produk ini telah berkembang di pasar Asia, Eropa, maupun Amerika selama lebih dari 50 tahun.
Senin, 11 Desember 2017 18:31Otosia.com - Selain meluncurkan varian All-New Kawasaki Ninja 250, hari ini PT Surapita Unitrans Kawasaki turut menghadirkan si retro W175 yang disebut-sebut sebagai versi 'kecil' Estrella, Senin (11/12).
W175 merupakan varian terbaru yang ditelurkan Kawasaki dengan basis platform W Series. Produk ini telah berkembang di pasar Asia, Eropa, maupun Amerika selama lebih dari 50 tahun.
Mengusung gaya British naked motorcycle, W175 tampil menggoda sebagai tungguangan yang diperuntukkan untuk para pria masa kini. Meski desainnya 'jadul', W175 tetap dibekali dengan segudang teknologi modern.
Sebagai motor naked retro yang melenggang bebas ke pasar tanpa persaingan, Kawasaki W175 kokoh dengan kualitas mesin dan performa unggulan seperti mesin 177cc single silinder yang sanggup meletupkan torsi 6000min-1, engine power hingga 7500min-1, 5-speed transmission, serta engine balancer.
Lebih menarik lagi, W175 masih mengadopsi sistem karburator dengan seri Mikuni VM24. Sistem pengabutan bahan bakar tersebut sanggup mengoptimalkan terciptanya torsi yang mantap baik di putaran mesin rendah dan sedang. Inilah yang membuat W175 makin irit bahan bakar.
Setidaknya ada dua versi yang kini dipasarkan oleh Kawasaki, yakni Standar dan Special Edition.
Masing-masing versi tersebut memiliki kategori warna bermacam seperti varian standar dengan Pearl Crystal White. Sedangkan varian Special Edition tersedia dalam Metallic Spark Black, Metallic Matte Covert Green, dan New Silver.
Harga termurah Kawasaki 175 OTR Jawa Timur berada di angka Rp 32.210.000 untuk tipe standar, dan varian tertingginya (Special Edition) dibanderol Rp 33.620.000.
Mercedes Indonesia Bocorkan Sketsa Bus 16 Ton Baru
All-New Kawasaki Ninja 250 Sudah Tersedia di Kota Malang
Mitsubishi dan Pemerintah RI Menyepakati Pengembangan Mobil Listrik
Jelang Akhir Tahun Yamaha Buka Lagi Order Online XMax
Penampakan Mobil Bintang Golf Tiger Woods yang Masuk Jurang, Rusak Parah
Sepeda Motor Mogok Saat Peristiwa Banjir Besar di Ibukota