Kabar akan lahirnya SUV teranyar produkan Nissan rupanya kian santer terdengar.
Rabu, 14 Maret 2018 09:15Otosia.com - Kabar akan lahirnya SUV teranyar produkan Nissan rupanya kian santer terdengar. Inilah jawara SUV baru yang disebut-sebut mengadopsi sosok sangar pick-up mid-size Nissan Navara.
Nissan mengumumkan rencana peluncuran perdana All-new Nissan Terra di China pada April mendatang. Kendaraan komersial ringan atau light commercial vehicle (LCV) ini merupakan bagian dari rencana jangka menengah, Nissan M.O.V.E to 2022.
SUV Navara ini diberi nama Terra untuk pasar China. Satu hal yang kemungkinan cukup jelas adalah bahwa mobil ini bisa saja diperkenalkan di Indonesia, usai diperkenalkan pada Beijing Motor Show 2018.
Seperti ekspektasi yang muncul selama ini, model fisiknya memiliki kesamaan yang cukup dekat dengan Navara. Termasuk dari sudut perwajahan seperti grille dan headlight, sementara lampu buritan berevolusi menjadi sedikit lebih horizontal.
Seperti yang diberitakan Indianautosblog, Nissan Terra akan menggunakan mesin YD25DDTi turbo 2.5 liter atau unit YS23DDT turbo 2.3 liter kepunyaan Nissan Navara.
Ngidam Beli Mobil? Sebaiknya Perhatikan Dulu 4 Hal Berikut
Jika Diminta Untuk Memilih, Mau Vespa Sprint atau Kymco Like150?
Mampukah Kymco AK550 Saingi Yamaha TMAX?
Soal Swift Baru, Suzuki Mulai Kasih Kode
Mobil Listrik Imut Wuling EV Siap Dipasarkan
Peluncuran Hyundai IONIQ 5 di IIMS 2022