Mau tahu bagaimana pola tribal, bunga-bunga, bahkan batik sekalipun bisa menempel rapi di dashboard mobil? Pakai cara ini pasti jadi keren!
Selasa, 24 Februari 2015 16:15Otosia.com - Setiap modifikator mobil di dunia pasti mengenal istilah water printing. Atau di beberapa kasus juga menggunakan istilah 3d water printing jika menggunakan cat atau pattern yang timbul dan memberikan efek emboss.
Di beberapa tempat, metode ini disebut Hydrographic. Hydro untuk representasi kata air, dan graphic yang berarti gambar. Proses ini dilakukan untuk memberikan efek berbeda dan pengecatannya-pun jauh lebih mudah daripada spray printing.
Jika saat menggunakan spray printing, pengecatnya diharuskan memberikan konsentrasi ekstra karena harus mengatur jarak dan kepadatan cat demi memberikan hasil maksimal tapi juga hemat dalam satu waktu, hydrographics memiliki banyak sekali kelebihan lainnya.
Hydrographic tidak hanya bisa digunakan pada wheel dop, tapi pada permukaan-permukaan lain seperti helm, fairing motor maupun spoiler mobil sport. Cukup tinggal celup perlahan, pola seperti gambar-gambar tertentu bahkan batikpun juga bisa diterapkan.
Selain hemat cat, hydrographic juga hemat waktu. Dan salah satu kelebihan yang paling diunggulkan dari hydrographic adalah pola cat yang bisa disesuaikan tanpa kesulitan. Tonton sini bro! Pokoknya keren deh, besok kalau punya kucing mau dicat juga bisa pakai cara ini nih!
Maling Gondol 2 Motor di Kantor Smartphone Jakarta!
Duh, Supercar Milyaran Rupiah 'Takluk' dengan Mobil Murah!
Ini Namanya Truk 'Makan' Mobil
Honda Civic Type R Pamer Performa Luar Biasa
Peluncuran Hyundai IONIQ 5 di IIMS 2022
Model-model SPG Beradu Cantik di IIMS 2022 Part 2