Kontes modifikasi modifikasi Yamaha XMax, NMax dan Aerox atau CustoMAXI di Semarang pekan lalu diwarnai kejutan dengan hadirnya jagoan baru Yamaha di segmen skutik, yakni Lexi.
Jum'at, 02 Februari 2018 21:30Otosia.com - Kontes modifikasi modifikasi Yamaha XMax, NMax dan Aerox atau CustoMAXI di Semarang pekan lalu diwarnai kejutan dengan hadirnya jagoan baru Yamaha di segmen skutik, yakni Lexi.
Motor baru MAXI family itu diperkenalkan di Semarang setelah diluncurkan perdana di Jakarta bersama pembalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi dan Maverick Vinales.
"Orang Semarang suka Lexi yang seksi. Lexi membuat kecintaan masyarakat di Semarang terhadap MAXI Yamaha makin bergairah. Tak heran karena MAXI Yamaha adalah dream bike mereka. Sesuai survey yang kami lakukan, motor-motor MAXI Yamaha adalah motor yang paling mereka harapkan untuk dimiliki. Demand di sini juga tendensinya terus meningkat," beber Hendri Kartono, Chief Yamaha DDS Semarang.
Yamaha memanjakan konsumen di Semarang dengan rutin mengadakan MAXI Yamaha Day dan coaching clinic. Kegiatan lainnya adalah CustoMAXI yang mendapatkan antusias besar peserta. Semarang menjadi kota ke-7 tempat penyelenggaraan semifinal CustoMAXI setelah Medan, Tangerang, Banjarmasin, Makassar, Bali, Surabaya.
Pemenang semifinal di Semarang adalah Gian Ramadhan di kelas Aerox 155, Mansyur Usman di kelas Nmax, Donny Alfariza di kelas Xmax. Ketiganya pecinta modifikasi dan menggunakan motor modifnya untuk turing dan keseharian.
Yamaha Trail WR150 Indonesia, Tunggu Matang Dulu?
Telat 1 Hari Sama Dengan Membuat SIM Baru
Taklukkan Toyota, Renault-Nissan-Mitsubishi Jadi Pabrikan Nomor 1 di Dunia
Lagi, Honda Tarik Odyssey dan Accord Akibat Kaca Pintu Bermasalah
Penampakan Mobil Bintang Golf Tiger Woods yang Masuk Jurang, Rusak Parah
Sepeda Motor Mogok Saat Peristiwa Banjir Besar di Ibukota