GAC Honda merilis SUV Honda VE-1 di Guangzhouw Auto Show 2018. Mobil listrik itu disebut berbasis Honda HR-V, hanya saja desainnya sedikit dimodifikasi.
Sabtu, 17 November 2018 17:45Otosia.com - GAC Honda merilis SUV Honda VE-1 di Guangzhouw Auto Show 2018. Mobil listrik itu disebut berbasis Honda HR-V, hanya saja desainnya sedikit dimodifikasi.
Melansir Indianautosblog, Honda VE-1 adalah versi produksi dari Honda Everus EV Concept yang memulai debutnya di Auto China 2018, April lalu. SUV rendah emisi itu memiliki panjang 4.038 milimeter, lebar 1.824 milimeter, dan tinggi 1.625 milimeter dengan jarak sumbu 2.610 milimeter. Mobil listrik ini melaju di atas roda berdiameter 17-inci dengan ban 215/55 R17.
Honda VE-1 menggunakan motor listrik yang menghasilkan daya maksimum 163,15 PS dan torsi maksimum 280 Nm. Tenaga motor listrik yang diproduksi oleh JEE Automation Equipment itu mendapatkan sumber energi dari baterai Lithium-ion berkapasitas 53,6 kWh.
Baterai itu mampu menjangkau jarak 340 kilometer dalam mode NEDC. Pengemudi bisa memilih tiga mode penggerak, yakni N (normal), S (Sport), dan B (penghemat baterai/ekonomis).
Honda EV-1 akan memasuki produksi pada bulan Desember. Reachstar, penyedia layanan car-sharing domestik yang didanai oleh Honda, akan menggunakan model ini.
Honda EV-1 ini hanya akan beredar di pasar China saja. Sementara untuk pasar global, Honda akan meluncurkan produksi Urban EV, sub-compact hatchback, pada 2019 mendatang.
Buah Manis Perubahan Honda Brio Satya
Toyota Corolla Terbaru Juga Dirilis di China, Muka dan Mesin Beda
Chevrolet Ungkap Mobil Konsep FNR Carry All, Cikal Bakal Generasi Trailblazer?
Ini Dia 5 Merek Mobil Terlaris di Indonesia pada Oktober 2018
Mobil Listrik Imut Wuling EV Siap Dipasarkan
Peluncuran Hyundai IONIQ 5 di IIMS 2022